Powered by Blogger.

Monday, December 5, 2011

Saatnya Pemain Muda Barca Unjuk Gigi

Pertandingan melawan BATE Borisov pada laga terakhir Grup H Liga Champions di Camp Nou, Selasa 6 Desember 2011 waktu setempat, menjadi ajang yang tepat bagi pemain-pemain muda Barcelona unjuk gigi.

Barcelona sudah memastikan diri menjadi juara Grup H, dan dengan pertandingan melawan Real Madrid di depan mata, pelatih Josep Guardiola memutuskan untuk mengistirahatkan 13 pemain utama mereka.

Guardiola hanya memanggil enam pemain dari tim utama untuk menghadapi BATE. Tidak ada nama-nama pemain seperti Lionel Messi, Xavi Hernandez, Andres Iniesta dan Cesc Fabregas pada pertandingan nanti.

Meski pertandingan melawan BATE sudah tidak menentukan, namun Guardiola mengaku tetap senang menghadapi klub asal Belarusia tersebut. Pasalnya, Guardiola memiliki kesempatan untuk mengetahui kemampuan pemain-pemain mudanya tampil di ajang sebesar Liga Champions.

"Bagi saya, pertandingan melawan BATE sangat sempurna karena saya bisa bekerja dengan pemain muda, dan saya suka itu karena mereka punya hasrat untuk naik ke tim utama," ujar Guardiola seperti yang dilansir Sports Illustrated.

Bek Gerard Pique dan striker Pedro Rodriguez menjadi dua pemain utama yang akan menjadi starter di laga ini. Pedro sendiri belakangan jarang mendapat kesempatan menjadi starter karena cedera, dan kesempatan yang diberikan Guardiola tidak akan disia-siakannya.

"Saya sedang mengumpulkan kepercayaan diri saya kembali. Saya kehilangan sejumlah pertandingan karena cedera, tapi penting buat saya untuk terus kerja keras bersama tim dan mengembalikan permainan terbaik saya," papar Pedro.

Gelandang Thiago Alcantara akan menjadi andalan di lini tengah, sedangkan striker 17 tahun Gerard Deulofeu dan Isaac Cuenca (20 tahun) juga berpeluang besar menjadi starter. Cuenca sebelumnya mampu menyumbang gol saat Barcelona menghancurkan Levante 5-0.

Perkiraan Susunan Pemain

Barcelona: Pinto; Montoya, Fontas, Pique, Maxwell; Thiago, Dos Santos, Riverola, Kiko, Pedro, Cuenca.

BATE: Gutor; Filipenko, Simic, Yurevich, Bordachev; Volodko, Bressan, Baga, Pavlov; Kontsevoi, Skavysh.

0 comments:

Post a Comment

Twitter Delicious Facebook Digg Stumbleupon Favorites More